Kelas Efektif

Kelas Efektif

Program Kelas

Kelas Efektif

SMA Antartika Sidoarjo merupakan salah satu sekolah swasta di Sidoarjo yang memiliki fasilitas yang baik dan memadai. Untuk meningkatkan mutu di bidang akademik dan nonakademik, SMA Antartika Sidoarjo juga memberikan fasilitas berupa program kelas seperti kelas Efektif, Bahasa, dan juga Reguler.

Sejak Tahun Ajaran 2003/2004 SMA Antartika Sidoarjo menyelanggarakan Program Kelas Efektif yang bertujuan mempersiapkan peserta didik untuk bisa masuk ke Perguruan Tinggi Negeri melalui berbagai jalur. Dalam penyelenggaraan kelas Efektif, SMA Antartika Sidoarjo bekerja sama dengan Lembaga Bimbingan Belajar ASC (Airlangga Student Centre). Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman materi pelajaran; membantu mengatasi kesulitan belajar siswa, mempersiapkan siswa menghadapi Ulangan Semester,USP, melatih pemecahan soal-soal yang berstandar UTBK dan tes kedinasan dengan cepat dan benar. Waktu pelaksanan program pendidikan kelas Efektif dilaksanakan dua kali pertemuan setiap minggu dan dilaksanakan di luar jam pelajaran, yakni sepulang sekolah. Materi pelajaran yang diberikan adalah Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia.

Selama berjalannya program kelas efektif di SMA Antartika Sidoarjo, banyak peserta didik yang masuk ke Perguruan Tinggi Negeri. Pada tahun 2022 sebanyak 21 peserta didik yang diterima di PTN melalui jalur undangan atau SNMPTN dan 13 peserta didik diterima di PTN melalui jalur tes atau SBMPTN. Pada tahun 2023 sebanyak 37 peserta didikĀ  diterima di PTN melalui jalur undangan atau SNBP dan 13 peserta didik diterima melalui jalur tes atau SNBT, serta terdapat satu peserta didik diterima di Universitas Pertahanan. Pada tahun 2024 terdapat 2 peserta didik diterima di Universitas Pertahanan dan 25 peserta didik diterima melalui jalur undangan atau SNBP serta 6 peserta didik diterima melalui jalur tes atau SNBT.

Dari data-data tersebut membuktikan bahwasannya program kelas Efektif mampu mengembangkan minat dan bakat peserta didik sehingga dapat bersaing untuk mendapatkan PTN yang diharapkan.